Tangerang (22/5) Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Prof Dwikorita Karnawati melakukan peresmian Gedung Pendidikan dan Laboratorium MKGI Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) tepatnya di Jalan Meteorologi Nomor 5, Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Banten, pada Senin 25 Maret 2024. Peresmian Gedung Pendidikan dan Laboratorium MKGI STMKG ini menjadi titik transisi dari kampus sebelumnya menuju kampus baru yang sekarang. Seiring dengan itu maka operasional Gedung lama juga dipindahkan secara bertahap ke kampus baru.
Gedung Pendidikan dan Laboratorium STMKG (sumber Alensa)
Gedung Pendidikan dan laboratorium MKGI STMKG diharapkan mencetak sumber daya manusia BMKG dapat menjadi lebih berkualitas sehingga mampu menghasilkan inovasi-inovasi yang berguna dan mampu berdaya saing global menuju STMKG Center of Excellence. Gedung ini dilengkapi oleh fasilitas pendukung yang memadai guna tercapainya visi STMKG tersebut. Salah satu fasilitas pendukung Gedung baru ini adalah perpustakaan.
Area Resepsionis Perpustakaan STMKG (Dokumen perpustakaan/Erwin)
Perpustakaan berlokasi dilokasi yang strategis di lantai 2 yang bisa diakses dari depan pintu utama maupun pintu belakang yang menghadap ke lapangan upacara. Akses masuk kedalam ruang perpustakaan pengunjung langsung berhadapan dengan meja resepsionis dan loker untuk penitipan tas. Sebagai pintu masuk kedalam zona inti dengan dibatasi oleh gate otomatis dimana akan terbuka apabila menggunakan kartu pemindai khusus.
Loker serta gate perpustakaan (Dokumen perpustakaan/Erwin)
Area perpustakaan kurang lebih seluas 1500 m2 yang terdiri dari ruang kepala unit, ruang pelayanan koleksi, ruang koleksi umum, ruang koleksi skripsi dan tugas akhir, ruang baca, ruang baca santai, ruang audio visual serta ruang multi media. Adapun koleksi yang dimiliki oleh perpustakaan meliputi koleksi yang berhubungan dengan inti pengajaran MKGI, koleksi karya umum, filsafat, agama, ilmu sosial, bahasa, ilmu alam, teknologi serta sastra dan biografi.
Rak koleksi perpustakaan ((Dokumen perpustakaan/Erwin)
Perpustakaan STMKG juga memiliki fasilitas free wifi yang dapat dimanfaatkan oleh pemustaka apabila ingin mencari informasi melalui internet. Koleksi sudah masuk kedalam aplikasi perpustakaan yang dapat diakses melalui Online Public Acces Catalog (OPAC) yang bisa diakses melalui situs perpus.stmkg.ac.id. Jika pemustaka ingin mengakses jurnal elektronik yang berhubungan dengan MKGI, perpustakaan juga melanggan jurnal online ametsoc untuk meteorologi dan klimatologi, seismosoc untuk geofisika dan IEEE untuk instrumentasi yang dapat diakses melalui menu e-resources pada web perpustakaan. Pemustaka juga dapat terhubung ke digital library BMKG pada link https://perpustakaan.bmkg.go.id/. Selain itu perpustakaan STMKG juga masuk kedalam jejaring indonesia onesearch serta koleksi e-resources yang diinisiasi oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.
Area koleksi serta multi media (Dokumen perpustakaan/Erwin)
Apabila pemustaka ingin belajar lebih santai, juga disediakan tempat duduk yang dilapisi karpet sehingga membuat pengunjung rileks serta dapat beristirahat sejenak melepas penat setelah beraktifitas. Pemenuhan berbagai fasilitas ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan kepada pemustaka ketika berkunjung ke perpustakaan, ujar Erwin Hayanata Kanit Perpustakaan dalam penjelasannya.
Area ruang baca perpustakaan (Dokumen perpustakaan/Erwin)
Pewarta : Erwin Hayanata
Editor : Erwin Hayanata